fbpx

MAI Perwakilan Jawa Timur bersama PPPA Daarul Quran Selenggarakan Layanan Kesehatan Gratis untuk Warga Pakis Jawa Timur

 

MAI News – Surabaya, 15 OKtober 2023. MAI Perwakilan Jawa Timur bersama PPPA Daarul Quran Selenggarakan Layanan Kesehatan untuk Warga Pakis Jawa Timur

Bagi masyarakat yang kurang mampu, berobat menjadi hal jarang yang mungkin hanya bisa dijalani oleh masyarakat yang mampu. Stigma ini menjadi hal yang lumrah ditengah masyarakat sehingga masyarakat kurang mampu melupakan bahwa pentingnya cek kesehatan untuk megetahui kondisi fisik dirinya. Melalui program kolaborasi Layanan Kesehatan Gratis, MAI Jawa Timur bersama PPPA Daarul Qur’an Jatim berupaya memberikan layanan kesehatan terbaik sehingga masyarakat yang kurang mampu dapat menerima pelayanan kesehatan tanpa biaya apapun.

Minggu, 15 Oktober 2023. MAI Jawa Timur berkolaborasi dengan PPPA Daarul Qur’an Jawa Timur dengan mengadakan ‘Layanan Kesehatan Gratis’ di Grha Tahfidz PPPA Daarul Qur’an Jawa Timur yang bertempat di Jl. Pakis No 55, Kel Pakis, Kec Sawahan, Kota Surabaya. sebanyak 73 warga Pakis mengikuti cek kesehatan berupa pengecekan tensi darah, kolesterol dan asam urat. Selain cek kesehatan, para warga juga mendapatkan paket kebersihan.

M. Syafi’i selaku Kepala Perwakilan MAI Jawa Timur berharap agar adanya layanan kesehatan ini bisa bermanfaat, “Alhamdulillah, kami (MAI Jatim) ini punya tujuan untuk menyejahterahkan kesehatan melalui dana zakat, mudah-mudahan dana zakat ini bisa kami salurkan untuk warga pakis”, ujarnya disela-sela sambutan. Kepala Perwakilan PPPA Jawa Timur, Masykuri juga berterimakasih pada MAI atas berlangsungnya kolaborasi program Layanan Kesehatan Gratis, “saya ucapkan terimakasih pada rekan-rekan MAI sudah bersedia berkolaborasi untuk kegiatan ini dan harapan kedepannya masih bersinergi lagi untuk kegiatan yang sama atau kegiatan yang lain”, ucapnya.

Tidak hanya memberikan layanan kesehatan di lokasi namun tim medis dari MAI Jawa Timur juga berkunjung ke salah satu rumah warga yang sedang sakit. Suwarno, keluarga pasien merasa senang telah didatangi tim medis, “Terimakasih sekalian atas kedatangannya untuk cek istri saya yang sedang sakit dan gabisa keluar rumah karna kaki dan tangannya lemes serta butuh perawatan apalagi kontrolnya, semoga ada acara berkala seperti ini”, ucapnya.

RELATED ARTIKEL