fbpx

MAI Foundation Ajak Intergrasi Program di Seminar Kemendes

Seminar, KemendesJakarta – Mandiri Amal Insani (MAI) Foundation ajak intergrasi dan kolaborasi program dengan perusahaan dalam pencapaian tujuan dan target SDGs di acara Seminar Pembangunan Daerah dengan tajuk ‘Membangun Daerah Dari Pinggiran: Sinergi Perusahaan dan Pemerintah Dalam Membangun Desa’ di Ruang Auditorium, Gedung Plaza Mandiri, pada Selasa, (18/7/2017).

Hadir sebagai pembicara, Abdul Ghofur yang merupakan Direktur MAI Foundation menjelaskan tentang Alarm Desa, Ketika Kepedulian Bertemu dengan Kebutuhan Desa. Ia juga memaparkan tentang profil kemiskinan di Indonesia yang sudah mencapai 27,77 juta jiwa masyarakat Indonesia adalah penduduk miskin, disparitas pendapatan, disparitas urban dan rural, indeks kedalaman kemiskinan (p1) di Indonesia.

“Pilihannya itu ada dua. Yaitu: tunggu mereka menjadi kaum miskin kota atau cegah ‘skenario urbanisasi’ dengan fokus program di desa. Namun, menurut saya, solusi terbaik adalah tidak hanya sinergi melainkan integrasi,” ungkap Ghofur.

Ghofur juga memaparkan tentang program-program yang telah MAI Foundation galakkan untuk pembangunan desa pinggiran seperti program ternak di Gunung Sari, program pemulung naik kelas di Wonosobo, pembangunan sekolah dan bimbingan guru di Pamijahan, Program sarana air bersih di Citamiang, Program Rumah Sehat Mandiri untuk pasien jantung dan kanker rujukan dari desa luar Jawa.

Seminar yang berlangsung sekitar 3 jam itu pula diisi oleh pemateri yang disusun berdasarkan spektrum kepakaran dan representasi tematik materi, sehingga diharapkan dapat secara mendalam mengulas dan mengungkap topik permasalahan yang diangkat. Adapun pematerinya, selain Abdul Ghofur ada Prof. Ahmad Erani Yustika, M.Sc, Ph.D (Direktur Jendral Pembangunan Kawasan Pedesaan) dengan tema Membangun dan Menguatkan BUMDes untuk Membangun Perekonomian Desa, Masrik Koto (Pendiri Bank Tani) dengan tema Membangun Jiwa Wirausahawan Sosial Untuk Negara, Syaifudin (Senior Manager Hubungan Kelembagaan SKK Migas) dengan tema Kontribusi TJS Migas Untuk Membangun Perekonomian Desa serta dimoderatori oleh Maria R. Nindita Radyati, Ph.D (Direktur Program MM-CSR Trisakti). (MAI Foundation/Riana)

 

 

 

 

 

RELATED ARTIKEL