fbpx

Kenalkan Social Movement, Praktisi Zakat MAI Berikan Workshop kepada Mahasiswa binaan di Bandung

 

MAINews- Bandung, Bertempat di Ruangan Smart Edu Corner 26 Januari 2020, telah berlangsung Workshop Social Project yang dihadiri berbagai mahasiswa penerima manfaat beasiswa bintang Mandiri MAI dari daerah Bandung dan daerah lain antara lain dari Unpad, ITENAS, UPI, Polban, UIN Bandung dan Undip Semarang.

Dalam kegiatan tersebut Taufiq BNP perwakilan MAI Foundation yang hadir sekaligus menjadi pemateri menjelaskan pentingnya mahasiswa untuk sadar dan aware terhadap masalah-masalah sosial di sekitarnya. “Mahasiswa adalah Agent of Change, dan juga Iron Stock sehingga melalui kegiatan ini hapannya mahasiswa menjadi agen dan kader kebaikan di lingkungannya masing-masing”. Ujar pemuda yang juga founder dari gerakan sosial #Jadiceritanya ini.

Dalam kegiatan ini, selain pemberian materi, peserta pun diajak untuk berani tampil dan berdiskusi dalam menentukan project sosial yang akan dibuatnya. Dari diskusi tersebut, peserta kemudian diberikan (challenge) tantangan untuk menyelesaikan program sosialnya dengan waktu yang telah ditentukan.

 

 

“Setelah diskusi tadi dengan kelompok saya, kami akhirnya berencana akan membuat program sosial penyuluhan kesehatan. Program ini diambil karena banyaknya masyarakat yang mengidap Hipertensi (darah tinggi) padahal penyakit tersebut dapat diantisipasi apabila ada penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat. Program ini nantinya akan kami lakukan dengan berkolaborasi bersama UKM di fakultas saya. Untuk lokasinya sendiri akan dilaksanakan di daerah Jatinangor”. Pungkas dari perempuan yang sehari-harinya ini berkuliah di Fakultas Kedokteran Unpad.

Selain di Bandung, kegiatan ini pun nantinya akan dilaksanakan di kota-kota lainnya kepada penerima manfaat Beasiswa Bintang Mandiri MAI, sehingga harapannya semakin banyaknya mahasiswa binaan yang sadar dan peka serta menjadi pemberi solusi bagi lingkungan disekitarnya. (BNP)

RELATED ARTIKEL