fbpx

Fasilitasi Cinta Di Tengah Pandemi, MAI Foundation Selenggarakan Nikah Serentak Akhir Tahun

MAINews – Lebak, (Minggu, 20 Desember 2020), Fasilitasi Cinta ditengah Pandemi, MAI Foundation Selenggarakan Nikah Serentak Akhir Tahun. MAI Foundation dan Nurani Insani Selenggarakan Acara Nikah Serentak Akhir Tahun bersama 25 Pasangan Pengantin Dhuafa di Sekolah Alam Nurani Insani, Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak, Banten.

Sebagai lembaga zakat yang memiliki peran untuk menyelesaikan permasalah sosial umat, hal ini tentu tak luput dari program lembaga zakat. Oleh karena itu melalui acara nikah serentak akhir tahun, selain memberikan bantuan kepada para pasangan pengantin baru, acara ini juga bertujuan untuk memberikan edukasi serta advokasi khususnya kepada masyarakat yang belum mengurus legalitas pernikahan mereka.

Kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap akhir tahun ini tetap diadakan meski dalam kondisi pandemi. Hal itu tak lain untuk memberikan kemanfaatan kepada masyarakat, tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat serta telah berkoordinasi dengan gugus satgas covid-19 setempat.

Dalam kesempatan pembukaan acara, Erwin Setiawan selaku Direktur Mandiri Amal Insani Foundation menyampaikan pesan dan nasehat kepada para pengantin yang hadir serta mengajak tamu undangan yang hadir untuk membangun masyarakat madani dimulai dari keluarga sendiri khususnya pernikahan.

RELATED ARTIKEL