fbpx

MAI Lakukan Program Monitoring ke Ponpes Al Itifaq, Ciwidey

Sabtu, 16 Maret 2019 Tim MAI Foundation melakukan program monitoring ke Ponpes Al Itifaq, Ciwidey, Kab. Bandung – Jawa Barat.
Monitoring Bio gas yg dilaksanakan pada sabtu siang ini bertujuan untuk melihat sejauh mana fungsi dan kebermanfaatan Biogas yg dibangun MAI untuk Ponpes Al Ittifaq dan Alhamdulillah berdasarkan hasil survey ternyata bukan hanya bermanfaat bagi ponpes Al ittifaq saja melainkan juga memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar dan ponpes sekitar.

Proses pembuatan biogas ini didukung dengan adanya hewan ternak seperti sapi dan domba yg kotorannya langsung di proses.
Untuk menghasilkan biogas yang baik, hewan hewan ternak ini diberikan makan bukan hanya sebatas rumput saja, tapi juga diberikan sisa sayuran dr dapur rumah tangga. Hasil biogas ini akan digunakan sebagai pupuk dan pestisida alami untuk pertanian di ponpes al ittifaq. (hal).

RELATED ARTIKEL