fbpx

Buahati Islamic School Sukses Adakan Desa Binaan

desa binaan SMPIT Buahati

 

MAINews, Jakara – Penghujung tahun 2017, SMPIT Buahati Islamic School yang berlokasi di Kramatjati, Jakarta mengadakan bakti sosial Desa Binaan dengan tema Buahati Peduli, Buahati Berbagi. Baksos yang diselenggarakan selama 4 hari dari Selasa – Jumat, (26-29/12/2017) itu diadakan di Desa Kampung Baru, Sukasirna, Bojong, Jawa Barat.

Peserta Desa Binaan adalah seluruh pengurus OSIS SMPIT Buahati Islamic School dengan jumlah 18 siswa/i. Selama 4 hari itu, mereka berbaur dengan masyarakat setempat. Adapun bentuk kegiatan yang dilaksanakan meliputi pengabdian masyarakat, ceramah umum dengan mengundang para warga beserta ibu pengajian majelis desa setempat, santunan yatim dan pendidikan sebanyak 25 paket, santunan kaum dhuafa sebanyak 13 orang, santunan madrasah/TPA dan guru ngaji, bantuan sembako gratis sebanyak 100 paket.

Masalah kesehatan pun tak luput dari salah satu kegiatan. Sebanyak 200 orang telah melakukan test gula darah, tes asam urat, tes tensi darah dan menimbang badan/kolesterol. Perpustakaan mini, perbaikan dan wakaf masjid.

Untuk kegiatan tersebut, Mandiri Amal Insani (MAI) Foundation turut berpartisipasi. Sebagai bukti tanggung jawab atas penerimaan bantuan, hari ini, Rabu, (16/1/2018), di Kantor Mandiri Amal Insani, Mampang Prapatan, SMPIT Buahati Islamic School yang diwakili oleh Annisa Nur Khasanah menyerahkan laporan kegiatan.

 

“Saya mewakili SMPIT Buahati mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan yang diberikan oleh Mandiri Amal Insani berupa dana

yang alhamdulillah telah kami salurkan. Semoga Allah membalas dengan banyak kebaikan untuk seluruh karyawan dan donatur Mandiri Amal Insani,” tutur Annisa Nur Khasanah, Ketua Panitia kegiatan.

 

RELATED ARTIKEL