MAI News – Cilacap, 17 September 2023. Tanggap Bencana Kekeringan, MAI Perwakilan Jawa Tengah Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Kawunganten Cilacap
Kecamatan Kawunganten merupakan salah satu wilayah yang mengalami kesulitan air bersih akibat kekeringan yang melanda hampir di seluruh wilayah Indonesia. Setidaknya 1000 jiwa terdampak kekeringan di Kecamatan Kawunganten yaitu warga yang tinggal di Desa bojong, Desa Kawunganten dan Desa Kalijeruk.
Untuk mencukupi kebutuhan air bersih warga dari 3 desa tersebut, MAI yang diwakili oleh tim Area Purwokerto menyalurkan 3 tangki air dengan kapasitas masing-masing 9.500 liter. Antusias warga saat bantuan air sampai di desa mereka dapat terlihat dari panjangnya antrian ember dan jirigen yang ditata begitu tangki tiba.

Bapak Suhardi, selaku Kepala Desa Kawunganten, menyampaikan rasa terimakasih atas bantuan air bersih bagi warganya. Beliau sangat bersyukur dan memberikan pendampingan sehingga penyaluran bantuan dapat berjalan dengan lancar.