MAI News – Surabaya, 29 September 2023. Hari Jumat memiliki sejumlah keutamaan bagi umat Muslim. Karena merupakan hari yang istimewa, umat muslim dianjurkan melakukan sejumlah amalan dan kebaikan. Di antaranya yakni bersedekah pada hari tersebut. Sedekah merupakan amalan yang dicintai Allah swt. Hal tersebut dibuktikan pada beberapa hadist yang memuat tentang sedekah. Rasulullah bersabda, “di hari Jumat pahala bersedekah dilipatgandakan’.” (HR. Imam al-Syafi’i, al-Umm, juz 1, halaman 239)
Berbagi pada hari Jum’at merupakan hal yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. Oleh karena itu, MAI Jawa Timur selenggarakan program Jum’at Berkah sebagai bentuk salah satu kepedulian terhadap pelaku UMKM dan masyarakat sekitar lokasi. Warung berkah merupakan konsep berbagi 100 porsi nasi serta minum dan penerima cukup melakukan infaq sosial sebesar Rp. 5000,- untuk mendapatkan seporsi nasi. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jumat, 29 September 2023 di Warung Tegal Orens Bahari yang bertempat di Jl. Karang Menjangan No.93.
Fandi, driver gojek salah satu penerima manfaat warung berkah merasa terbantu dengan adanya program ini, “Alhamdulillah sekali, semoga berkah bagi lembaga ini dan pelaku umkm. Mudah-mudahan ini menjadikan suatu inspirasi buat rekan-rekan yang lain untuk bisa memperhatikan, khususnya di spesial jumat berkah ini”, ujarnya.
Samuel, mahasiswa Unair juga merasa antusias dan berterimakasih dengan adanya program ‘Jumat Berkah’, “Saya sebagai orang jauh seneng sih ada seperti ini, ya biasanya saya keluar makan bayar, tapi sekarang gratis lah hitungannya. Terimakasih MAI saya merasa terbantu dengan teman-teman”, ucapnya saat diwawancarai.