fbpx

Penduli Banjir ROB, MAI Perwakilan Jawa Tengah & DIY Berikan Bantuan Sembako kepada Warga Terdampak

 

MAI News – Semarang, 01 Juni 2022. Semarang dengan kondisi wilayah yang sebagian merupakan pesisir pantai memiliki permasalahan bencana banjir rob yang selama ini melanda dan sulit ditangani. Rob sering melanda kawasan Semarang bagian utara yang berbatasan langsung dengan laut Jawa.

Salah satu bencana rob terparah yang melanda pesisir Semarang terjadi pada pada Senin, 23 Mei 2022. Selain akibat tingginya pasang air laut, bencana rob diperparah dengan jebolnya tanggul penahan air laut yang berada di kawasan Pelindo Tanjung Emas Semarang. Dari kejadian tersebut, 80% wilayah pesisir Semarang mengalami kebanjiran hingga kedalaman lebih dari 1 meter.

Merespon kondisi tersebut, LAZNAS Mandiri Amal Insani Perwakilan Jawa Tengah & DIY memberikan bantuan berupa paket makanan yang disalurkan melalui posko gabungan dan dapur umum tanggap bencana banjir rob Semarang yang berlokasi di Kantor Kecamatan Semarang Utara.

Dengan bantuan yang diberikan, diharapkan dapat membantu kegiatan dapur umum yang didirikan untuk mensuplai kebutuhan konsumsi baik korban, relawan maupun masyarakat yang terimbas adanya bencana banjir rob.

Mari berdoa bersama agar seluruh korban diberi ketabahan. Serta semoga Indonesia dihindarkan dari situasi bencana dalam bentuk apapun. Aamiin

RELATED ARTIKEL