fbpx

MBCI dan Mandiri Amal Insani Perwakilan Jawa Barat Salurkan Bantuan Sembako untuk Penyintas Banjir Bandang Garut

 

MAI News – Garut, Sabtu(15/01/2022). MBCI dan LAZNAS Mandiri Amal Insani (MAI) Perwakilan Jawa Barat salurkan bantuan sembako untuk penyintas Banjir Bandang Garut – Jawa Barat.

Pada bulan November 2021 telah terjadi bencana banjir bandang yang disebabkan oleh tingginya curah hujan dan meluapnya sungai Ciloa Garut.

Kolaborasi dengan Mandiri Bikers Club Indonesia (MBCI), Mandiri Amal Insani telah memberikan bantuan paket sembako untuk para penyintas bencana banjir bandang Garut.

Mewakili MBC Region VI/Jawa1 Bapak Aji menyampaikan bahwa bantuan sembako sudah diserahkan pada tanggal 08 Desember 2021 oleh Bapak Nana (Area Head Tasikmalaya/Ketua MBC Chapter Tasik) karena pada saat itu kondisinya, para penyintas sedang memerlukan bantuan berupa sembako.

Seiring dengan tema milad MAI yang ke-7 yaitu “7 tahun membangun kedermawanan dan luaskan kemanfaatan”, MAI bersama MBCI berkomitmen untuk dapat memberikan manfaat hingga pelosok negeri dan salah satunya yang saat ini kita gulirkan di wilayah Region VI MAI & MBC Maung Bandung telah memberikan bantuan untuk para penyintas banjir bandang garut. *Pungkas Widad selaku Manajer MAI Region VI

Mewakili warga Kampung. Cihanja Mang Iwa menghaturkan terima kasih banyak kepada MAI dan Biker’s Mandiri atas perhatian dan bantuan yang telah diberikan. Semoga kebaikan bapak-bapak semua dibalas dengan pahala kebaikan oleh Allah Ta’ala. Aamiin Yarabbal Alaamiin

RELATED ARTIKEL