fbpx

MAI Perwakilan Jawa Timur berkolaborasi dengan Ikasmada Cycling Community (ICC) dalam kegiatan Gowes pagi

 

MAI News – Surabaya, 21 Mei 2023. MAI Perwakilan Jawa Timur berkolaborasi dengan Ikasmada Cycling Community (ICC) dalam kegiatan Gowes pagi

Ikasmada Cycling Community atau biasa disebut dengan ICC merupakan komunitas bersepeda yang beranggotakan alumni murid SMAN 2 Surabaya dari beberapa angkatan. Kegiatan ini dilakukan rutin setiap dua minggu sekali.

Mandiri Amal Insani berkontribusi dalam kegiatan gowes bersama ICC dalam bidang kesehatan, yakni berupa layanan ambulance. Kegiatan Gowes bersama tersebut bertitik kumpul di Wakul Suroboyo yang diawali dengan cek tensi darah masing-masing anggota, dilanjut dengan pemanasan dan berdo’a sebelum gowes bersama diberangkatkan.

Rute kegiatan Gowes ini bertitik kumpul dari Wakul Suroboyo menuju langsung Surabaya North Quay. Setiba di lokasi, para anggota ICC istirahat sejenak dan dilanjut dengan berswafoto bersama. Seusai kembali ke titik akhir kumpul, kegiatan diisi dengan karaoke bersama sembari memesan sarapan.

Seusai sarapan bersama, Rio selaku ketua ICC bersama beberapa tim dari ICC membicarakan mengenai agenda-agenda bersepeda bersama berikutnya ini untuk saling collab. “Jadi setelah kegiatan bersepeda bersama ini, untuk kegiatan bersepeda berikutnya kita akan saling collab gitu ya. Kita akan disupport oleh MAI melalui layanan ambulancenya, ada nakesnya juga, serta ada dokumentasinya. Semoga ini menjadi awalan yang baik untuk agenda-agenda berikutnya. Terima kasih untuk MAI atas supportnya yang sangat luar biasa”, ucap Rio dalam sambutannya. Kemudian disambung oleh Syafi’i, “Kami dari Mandiri Amal Insani Perwakilan Jawa Timur yang merupakan lembaga sosial keagamaan. Terima kasih juga kepada bapak ibu ICC yang telah mempercayakan kami dengan layanan ambulance kami. Semoga untuk agenda berikutnya kita dapat collab-collab lagi dan dengan program-program yang lainnya.

 

 

 

 

 

 

 

RELATED ARTIKEL