fbpx

Bersama Bank Mandiri, MAI Foundation Salurkan 5.000 Kg Telur Untuk Masyarakat di Jabodetabek

 

MAI News – Jakarta, 10 Desember 2021. Mandiri Amal Insani (MAI) Foundation Bersama Bank Mandiri Menyalurkan 5.000 Kg Telur Untuk Masyarakat di Jabodetabek.

MAI Foundation bersama Bank Mandiri terus berkolaborasi dalam gerakan kebaikan. Pada program Berbagi Gizi Mencerdaskan Anak Negeri, MAI Foundation dan Bank Mandiri menyalurkan bantuan pangan berupa 5.000 Kg telur dimana bantuan tersebut didistribusikan kepada masyarakat di wilayah Jabodetabek.

Acara seremonial penyerahan bantuan telur dilaksanakan di Masjid Islamic Center/Masjid Al-Jannah, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dalam acara serah terima bantuan tersebut dihadiri oleh Ibu Atiqoh selaku Kepala Cabang Bank Mandiri Jagakarsa dan Bapak Qodrat selaku Manajer MAI Foundation serta beberapa perwakilan mitra atau yayasan penerima bantuan.

Dalam sambutanya Ibu Atiqoh menyampaikan bahwa program berbagi gizi mencerdaskan anak negeri ini merupakan wujud kepedulian Bank Mandiri kepada masyarakat untuk membantu kebutuhan masyarakat di Jabodetabek khususnya anak-anak yang berada di dunia pendidikan seperti pesantren, yayasan atau lembaga pendidikan.

Ibu Atiqoh yang mewakili Bank Mandiri dalam kegiatan tersebut juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada MAI Foundation atas bantuanya untuk menyalurkan niat baik ini kepada masyarakat, harapanya semoga kolaborasi ini terus berlanjut agar dapat memberikan manfaat yang luas untuk masyarakat.

 

 

Kurang lebih sebanyak 50 yayasan atau pesantren yang mendapatkan bantuan telur ini. Harapanya semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat di wilayah Jabodetabek. “Terima kasih untuk Bank Mandiri dan MAI atas bantuan telur ini, semoga Bank Mandiri dan MAI makin sukses dan tambah berkah” ujar Vivi perwakilan dari yayasan sejahtera insani.

Sahabat MAI, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada para donatur khususnya mandirian yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan ini, semoga segala kebaikan dapat dibalas dengan sebaik-baiknya balasan oleh Allah ta’ala.

 

RELATED ARTIKEL