fbpx

Bersama Bank Mandiri, MAI Foundation Gulirkan Program Khitanan Massal Yatim & Dhuafa di Gedung Bank Mandiri Kanwil VI – Bandung

 

MAI News – Bandung, 06 Desember 2021. Bersama Bank Mandiri, MAI Foundation gulirkan Program Khitanan Massal Yatim & Dhuafa di Gedung. Bank Mandiri Kanwil VI – Bandung, Jawa Barat.

Program Khitanan Massal Anak Indonesia merupakan Program thematik MAI Foundation. Diselenggarakan setiap tahun guna membantu meringankan beban para dhuafa untuk menjalankan kewajibannya (mengkhitan anak laki-lakinya)

Setelah mengkhitan 50 anak yatim piatu & dhuafa di kodim tanggal 27 november 2021, hari ini MAI Foundation bersama bank mandiri mengkhitan sebanyak 49 anak di gd. Bank Mandiri Kanwil VI/Jawa1.

Turut Hadir Bapak Hendy (BSH Reg VI) Bapak Tommy (Ketua SPBM Reg VI) Bapak Erwin Setiawan (Direktur MAI) Bapak Usep (Bapekis Reg VI)

Bapak Hendy Hermawan selaku Business Support Head (BSH) Region VI dalam sambutannya menyampaikan bahwa khitanan merupakan hal yang sangat dianjurkan dan sudah menjadi kewajiban bagi anak laki-laki (muslim). Semoga anak-anak yang dikhitan hari ini, Allah jadikan anak yang sholeh dan senantiasa berbakti kepada orang tuanya.

“Alhamdulillah, selain dari donatur rutin MAI untuk kegiatan khitan MAI tahun ini kami mendapatkan dukungan dari dana CSR Bank Mandiri. Dan kegiatan khitan ini telah berlangsung di beberapa wilayah yang tersebar di Indonesia” *Pungkas Bapak Erwin Direktur MAI

Rahmat orang tua dari Aidan Wisnu Pratama mengucapkan Terima Kasih kepada Bank Mandiri dan MAI. Alhamdulillah, anak saya sudah disunnat dengan fasilitas yang lengkap dan dokter-dokter tenaga ahli yang hebat.

RELATED ARTIKEL