fbpx

Berkah Ruang Kelas dari Donatur MAI di MI Insan Mumayaz Bogor

MAINews, Bogor – Salah satu sedekah yang pahalanya terus mengalir walaupun orang yang bersedekah sudah meninggal dunia adalah wakaf.

Wakaf berarti menahan suatu barang untuk dipergunakan manfaatnya. Contoh: Wakaf tanah, wakaf bangunan seperti masjid, pondok pesantren, rumah sakit, dan juga wakaf sumur atau berbagai bentuk wakaf lainnya.

Berkah luar biasa dirasakan oleh Madrasah Ibtidaiyah (MI) Insan Mumayaz (Ismu), Sukamaju, Desa Pasarean, kecamatan Pamijahan, yang mendapat bantuan berupa bangunan 2 ruang kelas dari donatur MAI Foundation.

“Alhamdulillah berkah sekali… Banyak kegiatan yang kami lakukan di ruang kelas ini,” ungkap Siti Koyyimah selaku kepala sekolah MI Ismu.

Begitu ruangan selesai dibangun, langsung digunakan untuk acara kenaikan kelas MI Ismu dan pelepasan wisudawan-wati PAUD CBS, meskipun saat itu kondisi bangunan belum selesai dicat, namun sudah sangat bermanfaat.

Selain itu, ruang kelas tersebut digunakan juga untuk Persami (perkemahan Sabtu-Minggu), latihan Hadroh, kegiatan Isra’ mi’raj, dan peringatan hari air sedunia bersama mahasiswa IPB, bahkan dihadiri oleh mahasiswa asing dari 9 negara.
Bu Kokoy (Siti Koyyimah) menerangkan bahwa saat ini MI Ismu masih membutuhkan ruang tambahan, karena ada satu ruangan yang berfungsi 4, yakni sebagai mushola, sebagai perpustakaan, Unit Kesehatan Sekolah juga sebagai ruang belajar PAUD.

“Saya berharap donatur MAI Foundation kembali bisa membantu membangun sekolah kami agar kegiatan anak-anak bisa lebih baik lagi,” pungkasnya. (SH)

RELATED ARTIKEL