fbpx

Seru Ceria 200 Anak Yatim Buka Puasa Bersama di ITC Cempaka Mas

Jakarta – Keceriaan anak-anak yatim bergemuruh di Carrefour ITC Cempaka Mas, Kamis, (8/6/2017). Pasalnya, Mandiri Amal Insani (MAI) Foundation yang bekerja sama dengan Yatim Mandiri Jakarta Timur menggelar acara Buka Puasa Bersama untuk 200 Yatim Dhuafa. Kegiatan ini merupakan langkah awal dari program Buka Puasa Bersama Yatim Dhuafa untuk 5.000 anak yatim se-Jabodetabek dan Bandung.

Adanya sinergitas Yatim Mandiri Jakarta Timur dengan Carrefour menjadikan kegiatan tersebut dilaksanakandi Carrefour ITC Cempaka Mas.

Kepala Cabang Yatim Mandiri Jakarta Timur, Sugeng Riyadi menjelaskan bahwa acara tersebut merupakan rangkaian kegiatan Yatim Mandiri selama Ramadan 1438 H/2017.

“Sebelumnya, kami (Yatim Mandiri Jakarta Timur-Red) telah melaksanakan 2 (dua) kegiatan yang merupakan kerjasama dengan Mandiri Amal Insani. Kegiatan kali ini adalah yang ketiga kalinya,” tutur Sugeng.

Baca juga: Ada Ustad Wijayanto di Acara Bukber 800 Anak Yatim Surabaya

Bertemakan Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan Buka Puasa Bersama Yatim Dhuafa, kegiatan ini menjadikan lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an menjadi kegiatan utama. Dari 10 anak yatim dhuafa yang berhasil lolos ke babak final, dipilih juara 1,2,3 dan harapan 1,2,3. Selain mendapatkan piala, mereka juga berhak atas uang tunai dengan total Rp. 1.500.000,-

Gilang Ramadhan, perwakilan MAI Foundation turut memberikan sambutan. Bagian Corsec MAI Foundation itu menyampaikan bahwa saat ini MAI Foundation memiliki banyak program dari berbagai kelompok binaan, salah satunya adalah bina sosial yaitu santunan yatim.

“Kepada adik-adik, Kak Gilang minta doanya ya. Doakan agar muzzaki atau donatur lembaga kami senantiasa diberikan kemudahan rezeki dan urusannya. Adik-adik juga, jangan lupa salat, belajar yang rajin biar kelak menjadi manusia yang berguna,” ucap Gilang.

Pada kesempatan itu pula, secara simbolis MAI Foundation menyerahkan bantuan dana buka puasa senilai Rp. 60.000.000,-. Penyerahan tersebut dilakukan oleh Herman selaku Pengurus MAI Foundation.

Keceriaan semakin memuncak ketika Pendongeng Cilik, Migdad Prakoso membawakan dongeng Islami. (MAI Foundation/Riana)

 

 

 

 

 

RELATED ARTIKEL