fbpx

MAI Permudah Berwakaf Melalui Mobile BSM

MAINews, Jakarta- Mandiri Amal Insani mempermudah masyarakat yang berwakaf. MAI meluncurkan Fitur wakaf yang bekerjasaama dengan Bank Syariah Mandiri. kampanye kesadaran berwakaf bagi masyarakat dapat ditingkatkan. Peningkatan tersebut, dapat melalui kanal pembayaran dari program digital yang bekerjasama dengan Bank Syariah Mandiri Melalui Mobile Banking.

Pembina MAI Foundation, Agus Dwi Handaya mengatakan fitur ini diharapkan dapat menjadikan gaya hidup yang hasanah dan penyalurannya melalui lembaga yang sudah terpercaya untuk mengkaal amanah ZISWAF.

“Salah satu misi MAI Foundation yaitu terpercaya. Berkaitan dengan hal tersebut, penting sekali bagi MAI yang merupakan lembaga kemanusiaan bertugas menghimpun dan menyalurkan dana zakat, infak, sedekah, wakaf dan dana sosial lainnya dari masyarakat di Indonesia untuk dapat memegang amanah secara baik, selain capaian dan rencana, kesempatan ini juga kami menyampaikan impact keberadaan MAI serta governance dalam mengkawal amanah ZISWAF” kata Agus Dwi Handaya dalam acara Publick Expose di Batik Kuring, Jakarta, Rabu 17 Februari 2019.

Dalam Public Expose MAI dihadiri Pembina MAI, Pengurus MAI, Kementerian Agama, Badan Wakaf Indonesia (BWI), Lembaga Zakat, Infaq dan Sodaqoh (ZIS) lainnya, penerima manfaat MAI, muzaki MAI pers, dan Karyawan MAI. Direktur MAI Foundation Abdul Ghofur mengatakan public expose 2019 dan pelaporan kinerja MAI ini sebagai wujud menjaga transparansi dan kredibilitas sebagai lembaga kemanusiaan yang didirikan tanggal 2 Oktober 2014 ini. (hal).

RELATED ARTIKEL